Program Prioritas Kemendikdasmen Tahun 2025

Kuota PPG bagi guru tertentu dan calon guru 2025.
Bagi calon guru sangat kecil dibandingkan tahun sebelumnya hal ini mungkin karena banyak lulusan calon guru yang belum terserap pasar.
Untuk guru tertentu dari 400rb an yang seleksi administrasi berarti ada yang tidak PPG tahun ini.
Ya semoga itu hanya minimalnya ya bukan maksimalnya.
Semangat para guru dan calon guru. 
Program Prioritas Tahun 2025
■ Wajib Belajar 13 Tahun dan pemerataan kesempatan pendidikan
■ Penyediaan bantuan pendidikan dasar dan menengah bagi 18,59 juta siswa melalui
Program Indonesia Pintar
■ Pemberian bantuan afirmasi untuk siswa daerah 3T dan Papua melalui program beasiswa ADEM bagi 3.879 siswa
■ Pemberian Tunjangan Guru ASN Daerah 
• Tunjangan profesi guru 1.522.727 guru
• Dana tambahan penghasilan guru 332.170 guru
• Tunjangan khusus guru 62.536 guru
■ Pemberian Tunjangan Guru Non ASN
• Tunjangan profesi guru 392.802 guru
• Insentif guru 57.000 guru
• Tunjangan khusus guru 28.892 guru
■ Pelatihan peningkatan kompetensi guru BK untuk 22.080 guru
■ Pendidikan Profesi Guru (PPG) untuk 395.235 guru dalam jabatan dan 19.808 peserta pra jabatan
■ Penyediaan Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP):
• BOS Reguler bagi 43.387.718 siswa SD,SMP,SMA,SMK,SLB
• BOP PAUD Reguler 6.135.659 siswa
• BOP Kesetaraan Reguler 939.835 siswa
• BOSP Kinerja 51.439 satuan pendidikan
■ rogram Revitalisasi pada 10.440 satuan pendidikan (rehabilitasi, penambahan ruang pembelajaran, dan satuan pendidikan baru) untuk mendukung perluasan akses dan penguatan pembelajaran berkualitas, seiring dengan upaya mendorong dampak ekonomi kepada masyarakat 
■ Pendampingan Kurikulum, Pembelajaran, Karakter dan Mutu bagi 514 kabupaten/kota dan 38
provinsi, serta fasilitasi penyelenggaraan Pendidikan keaksaraan untuk 33.000 orang
■ Fasilitasi Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD Hl) pada 10.000 Lembaga
■ Implementasi kurikulum nasional di seluruh jenjang dari PAUD sampai menengah di seluruh provinsi
dan kabupaten/kota