Jadwal Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru Tahun 2024

Blog Single Jadwal Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru Tahun 2024 
 Buat yang nunggu hasil seleksi PPPK Guru 2024, hasil seleksi masih dalam proses dan belum diumumin, ya. Tapi jangan khawatir, tetap pantau update-nya di website BKD Jateng! Stay tuned, dan sabar sedikit lagi! 😉 #pppk2024 #asnberakhlak #bkdprovjateng @kipjateng @ppid_jateng 
Menindaklanjuti pertanyaan dari peserta terkait Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru Tahun 2024, bersama ini kami informasikan perihal Hasil Seleksi PPPK Jabatan Guru yang sampai dengan saat ini belum diumumkan. Informasi selengkapnya dapat diunduh melalui tautan di bawah ini

PENGUMUMAN
NOMOR:800.1.2.2/3610
TENTANG
JADWAL PENGUMUMAN HASIL SELEKSI
PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA
JABATAN GURU
PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2024
Menindaklanjuti pertanyaan dari peserta terkait Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru Tahun 2024, bersama ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut :
1. Berdasarkan surat Plt. Kepala Badan Kepegawaian Negara nomor 6610/B-KS.04.01/SD/K/2024 tanggal 27 September 2024 perihal Jadwal Seleksi Pengadaan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun Anggaran 2024, Pengumuman Hasil Kelulusan sedianya dilaksanakan pada tanggal 24 s.d. 31 Desember 2024;
2. Sampai dengan tanggal 31 Desember 2024, Hasil Seleksi PPPK Guru Tahun 2024 sedang dalam proses pengolahan dan integrasi nilai oleh Panitia Seleksi Nasional; 
3. Badan Kepegawaian Daerah selaku Panitia Seleksi Daerah akan mengumumkan Hasil Seleksi PPPK Guru Tahun 2024 kepada publik segera setelah pengolahan dan integrasi nilai oleh Panitia Seleksi Nasional selesai dilaksanakan;
4. Kami himbau kepada seluruh peserta agar terus memantau Informasi terkait dengan Seleksi Pengadaan CASN Pemerintah Provinsi Jawa Tengah melalui website resmi https://bkd.jatengprov.go.id atau media sosial Instagram resmi @ bkdprovjateng. 
Demikian pengumuman ini kami sampaikan, untuk dapat dipedomani oleh seluruh peserta.
Ditetapkan di Semarang
pada tanggal 31 Desember 2024
KEPALA BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH
PROVINSI JAWA TENGAH
SELAKU
SEKRETARIS TIM PENGADAAN CASN
PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH
TAHUN 2024