PENGUMUMAN UJI PUBLIK HASIL PENDATAAN NON ASN Kabupaten Pati Tahun 2022


Menindaklanjuti Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi  Birokrasi Nomor B/1917/M.SM.01.00/2022 tanggal 29 September 2022 Hal Tindak Lanjut Pendataan Non ASN di Lingkungan Instansi Pemerintah, dengan ini diumumkan beberapa hal sebagai berikut :
1. Hasil pendataan Tenaga Non ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pati Tahun 2022  melalui aplikasi Badan Kepegawaian Negara adalah sebagaimana tersebut dalam Lampiran I dan Lampiran II Pengumuman ini, dengan rekapitulasi sebagai berikut: 

  • Tenaga Honorer Kategori II (THK-2) 428 orang
  • Pegawai Non ASN 4.184 orang 
  • Jumlah Total 4.612 orang

2. Bagi Tenaga Non ASN yang memenuhi kriteria namun belum diusulkan dalam pendataan, dan/atau telah diusulkan pendataan namun belum memenuhi kelengkapan, dapat mengusulkan, mengkonfirmasi dan melengkapi data dan riwayat masa kerja; 

3. Bagi masyarakat yang menemukan adanya ketidaksesuaian hasil pendataan, diberikan kesempatan untuk melakukan koreksi atau aduan atas hasil pendataan; 

4. Usul pendataan dan/atau koreksi/aduan hasil pendataan sebagaimana dimaksud pada angka 2 dan angka 3, disampaikan secara tertulis kepada Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Pati mulai tanggal 3 s.d 10 Oktober 2022; 

5. Pendataan Tenaga Non ASN adalah untuk pemetaan dan mengetahui jumlah pegawai non ASN yang ada di lingkungan Instansi Pemerintah, bukan proses pemberkasan
pengangkatan menjadi Pegawai ASN. 
Demikian untuk menjadikan maklum.

Source : BKPP Kabupaten Pati ogle || []).push({});